Kamis, 26 April 2012

30 Tahun Indonesia Merdeka






Buku 30 Tahun Indonesia Merdeka yang diterbitkan oleh Sekertariat Negara Republik Indonesia tahun 1975. Isinya tentang kemajuan-kemajuan di berbagai bidang, mulai dari pangan, ekonomi, hingga pertahanan, yang telah dicapai pemerintah Indonesia sejak kemerdekaan. Jumlah halaman mencapai 255 halaman, belum termasuk bidang kosong dan lukisan di bagian akhir. Sampul dan ada beberapa halaman hilang, namun seluruh halaman masih melekat satu dengan lain. Harga Rp. 50.000

Jumat, 20 April 2012

Layang Kakancingan (Surat Kekancingan)




Surat Kekancingan berlambang Keraton Ngayogyakarta Hadiningrat. Tulisan menggunakan aksara Jawa dengan gagrag Surakartan. Dibaliknya ada keterangan silsilah (gambar 3). Bermaterai 1,5 sen berjumlah 2 buah. Berangka tahun 1968. Kondisi masih bagus, hanya saja ada lipatan yang melintang. (TERJUAL) 

Warkat Pos Tentara



Warkat Pos khusus tentara, dikeluarkan oleh Dinas Penerangan Tentara Angkatan Darat RI. Ukuran saat terbuka (gambar 2) adalah 26 cm x 18 cm. Kondisi ada lipatan minor di pojok-pojok. Selebihnya biar gambar yang berbicara. (TERJUAL)